Alur Pembuatan Dokumen IA Magang Mahasiswa

Alur Pembuatan Dokumen IA Magang Mahasiswa

Dokumen Implementation of Arrangement (IA) merupakan salah satu berkas wajib magang yang akan dilampirkan saat periode magang berakhir. Dokumen IA ini berkas legal yang diketahui dan ditanda tangan oleh pihak Telkom University sebagai pihak pertama dan perusahaan sebagai pihak kedua. Dokumen IA menunjukkan bahwa telah terlaksananya suatu kegiatan, dalam hal ini kegiatan magang, yang dilaksanakan oleh mahasiswa Fakultas Ilmu Terapan (FIT) Telkom University pada suatu perusahaan tertentu.

Alur untuk pembuatan dokumen IA dijabarkan sebagai berikut :

  1. Mahasiswa mendownload template dokumen IA pada link https://tel-u.ac.id/dokumenmagangfit
    • Jika dalam satu (1) perusahaan terdapat 1 mahasiswa yang magang, maka gunakan template dokumen IA individu
    • Jika dalam satu (1) perusahaan terdapat lebih dari 1 mahasiswa yang magang, maka gunakan template dokumen IA kelompok
  2. Mahasiswa mengisi bagian dalam template dokumen IA yang di highlight warna kuning dengan selengkapnya sesuai pelaksanaan magang, nomor surat di bagian atas dikosongkan
  3. Mahasiswa melengkapi bagian tanda tangan dan cap perusahaan, diperkenankan basah maupun digital
  4. Dokumen IA yang sudah lengkap di-upload ke Classroom Magang sesuai dengan periode nya beserta berkas akhir magang lainnya

 

Catatan :

  • Tanda tangan dan cap diperkenankan untuk menggunakan basah atau digital
  • Alur singkat pembuatan dokumen IA dapat dilihat pada ilustrasi di bawah
  • Contoh template dokumen IA individu dan kelompok dapat dilihat di bawah
Alur Singkat Pembuatan Dokumen IA Magang Mahasiswa
Template Dokumen IA Individu FIT
Template Dokumen IA Kelompok FIT