Be Brave to Bring Innovation Through Hospitality Services
Siapa bilang membuat inovasi dalam bidang hospitality tidak mungkin dilakukan? Pasti bisa dong! Novotel Tangerang membuktikan bahwa trainee pun dapat mengembangkan inovasi yang dapat diimplementasikan langsung di hotel!
Fakultas Ilmu Terapan (FIT) Universitas Telkom bekerja sama dengan Novotel Tangerang melaksanakan kegiatan School Visit, Sosialisasi, dan Seleksi Magang pada hari Jumat (9/12/2022) bulan Desember tahun 2022. Mewakili Novotel Tangerang hadir Ginto Hutagalung (Talent & Culture Manager), Arita Anandayu (Assistant Talent & Culture Manager), dan Emma Josephine (Best Trainee Sales Department). Acara dibuka dengan sambutan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Dedy Rahman Wijaya, S.T., M.T. dan dilanjutkan dengan penyampaian pengenalan lingkungan hotel oleh Novotel Tangerang. Peserta kegiatan ini dibuka untuk umum mahasiswa semua prodi di FIT, karena di Novotel Tangerang peluang untuk magang tidak hanya untuk Perhotelan saja, tapi bisa untuk prodi lainnya yang mampu mendukung backoffice hotel.
Emma sebagai best trainee di Novotel juga memberikan sharing terkait inovasi “QR Code to Your One Way Access” yang sudah diimplementasikan di Novotel. Emma memberikan motivasi kepada mahasiswa bahwa di hal terkecil pun jika ditekuni dapat menjadi inovasi yang bermanfaat. Peserta kegiatan terlihat antusias dengan banyak yang berpartisipasi dalam tanya jawab, membuktikan bahwa dengan dilaksanakannya kegiatan ini memicu ketertarikan mahasiswa baik dalam bidang magang di Novotel Tangerang tapi juga pengembangan inovasi hotel.
Kegiatan diakhiri dengan walk-in interview mahasiswa yang sebelumnya telah mendaftar lowongan magang di Novotel. Setiap pelamar diberikan kesempatan untuk menjelaskan mengenai dirinya juga impian yang ingin dicapai, dilanjutkan dengan interview user.
Terima kasih banyak Novotel Tangerang karena sudah berkolaborasi dengan FIT juga memberikan motivasi bagi mahasiswa FIT. Semoga kedepannya kerjasama terus berjalan dengan lancar dan berkembang ke bidang lainnya.