Pembekalan Administratif Kelulusan Peserta Magang 2 Semester TA 22/23
Beres magang langsung lulus? Ya engga dong, tetap ada prosedur administratif yang harus dilengkapi
Periode Magang 2 Semester Tahun Ajaran 2022-2023 yang dilaksanakan oleh mahasiswa angkatan ’20 (D3) dan angkatan ’19 (D4) akan segera berakhir dan selangkah lagi menuju kelulusan. Banyak isu yang menyebar bahwa peserta Magang 2 Semester tidak perlu melakukan apa-apa lagi, simsalabim langsung lulus. Tentu ini adalah concern yang perlu untuk diluruskan segera agar isu lainnya tidak makin menyebar dan makin menjadi-jadi. Sehingga LKM dan Layanan Akademik mengadakan kegiatan Pembekalan Administrasi Kelulusan Peserta Magang 2 Semester Periode Ganjil TA 22/23 pada Sabtu (13/05/2023) online via Zoom.
Hal utama yang perlu diperhatikan adalah mahasiswa tetap melaksanakan prosedur pendaftaran sidang sesuai ketentuan dan melengkapi berkas administrasi terkait magang. Acara ini diadakan selama 2 jam dan berlangsung tanya jawab intens dari mahasiswa. Membuktikan bahwa informasi terkait pasca Magang 2 semester menuju pra Sidang ini kurang dipahami oleh mahasiswa. Dari 169 orang peserta magang, terdata hanya sekitar 150an orang yang hadir di kegiatan ini. Demi penyampaian informasi yang penuh, kami menyediakan rekaman acara dan materi yang dapat di-review oleh mahasiswa, baik yang sudah hadir maupun yang tidak hadir sama sekali.
Konsultasi lebih lanjut dapat menghubungi kontak LKM dan LAA. Namun, diutamakan untuk melihat dan me-review materi pembekalan ya. Semangat persiapan kelulusan!
View this post on Instagram
Pembekalan Administrasi Madusem 22/23 by LKM FIT